Jumat, 23 Mei 2008

Kolaborasi Philips Flat TV Action 5 Series dan Indovision



JAKARTA - Philips Electronics memperkenalkan seri terbaru LCD TV di Indonesia. Performa hebat dari Flat TV yang disebut 'Action 5-Series' memastikan bahwa Anda selalu menjadi bagian dari action.

Philips Action 5-Series Flat TV memadukan tampilan penuh HD 1080p yang trendi dengan sebuah mesin Pixel Plus 2HD yang bertenaga, HD Natural Motion dan suara fantastik yang tak terlihat. Pixel Plus 2HD memberikan detail yang terperinci, dalam dan jelas.

"Setiap pixel dari gambar yang muncul ditingkatkan agar sepadan dengan pixel-pixel disekitarnya, menghasilkan gambar-gambar yang lebih alami. Kepingan dalam isi multimedia yang dikompres dideteksi dan dikurangi, memastikan bahwa gambar bersih dan tajam. Pengurangan gangguan digital memastikan gambar halus dan tajam," ujar Sales Director Philips Consumer Lifestyle Indonesia Jay van Galen Last melalui siaran pers, Jumat (23/5/2008). �

Jay van Galen Last juga membicarakan tentang sound system yang unik. Menurutnya Speaker yang tak terlihat dengan incredible surrround dan suara yang jelas untuk mendengarkan suara yang menarik dan menggelegar.
"Incredible Surround mengijinkan anda untuk mengalami total surround dengan suara yang lebih dalam dan luas. Itu akan menghasilkan tingkatan suara yang jelas dan luas serta melengkapi kekayaan pengalaman menonton," tambah Dia.

Pengenalan Philips Action 5-Series akan dipadukan dengan kampanye pemasaran yang baru bertajuk "Be part of the Action". Semua pelanggan yang membeli 5-series model selama bulan Mei sampai Desember, akan mendapat gratis sambungan Indovision selama 5 bulan untuk paket movie dan sport. Jadi, nikmatilah tontonan berbagai acara olahraga seperti EURO 2008, Olimpiade dan Formula 1, dengan Indovision dan lihat setiap detail dari aksi Philips Action Series. Promosi ini berlaku di beberapa (pilihan) toko elektronik di Indonesia.� �

Jenis-jenis Action Series akan ditambah dengan seri Action 7 dan Action 9. Peluncuran berbagai seri ini akan berlangsung beberapa bulan mendatang di Indonesia. Philips menargetkan untuk memperkuat posisi di pasar LCD melalui pengenalan jenis-jenis terbaru dari Action Series LCD TV. (srn)

Tidak ada komentar:

GOOGLE SERVICE

VIDEO